Halo sobat oke, bertemu lagi dengan oke kids disini.
Setelah kemarin kita belajar menggambar ikan, sekarang kita belajar bersama lagi yuk.
Kali ini kita akan belajar menggambar gajah bersama-sama.
Tapi sebelumnya kita siapkan dulu yuk alat-alatnya.
1. Kertas atau buku gambar.
2. Alat tulis, bisa pensil ataupun spidol.
3. Crayon untuk mewarnai.
4. Kuas untuk membersihkan sisa crayon.
5. Tisu, sapu tangan, atau handuk kecil untuk alas tangan saat mewarnai.
Kalau sudah siap, ayo kita mulai.
Langkah pertama kita buat 1 buah lingkaran besar untuk Kepala
Langkah kedua kita buat du garis di samping kepala lalu kita tutup dengan garis lengkung untuk membuat telinga.
Langkah ketiga kita buat dua lingkaran kecil untuk mata.
Langkah keempat kita buat 2 garis lengkung kebawah dan kita tutup untuk membuat berkapasitas, tambahkan 2 garis lengkung lancip untuk membuat gading nya.
Langkah kelima, buat lingkaran besar di belakang kepala untuk membuat badan.
Langkah ke-enam kita buat kaki untuk gajah kita. lalu kita buat 1 ekor yang kecil.
Langkah ketujuh kita hias background gambar kita dengan batu, rumput dan pegunungan agar lebih cantik.
Langkah kedelapan, kita warnai dulu objek utama kita.
Langkah terakhir kita warnai semua backgroundnya, buat warna yang kontras agar objek kita terlihat mencolok.
Detail langkah menggambar dapat dilihat pada video di bawah
Ada sedikit perbedaan pewarnaan pada video, jika di video dimulai dari warna terang terlebih dahulu, karena pada aplikasi jika di warnai dari warna gelap, maka perpaduan warnanya tidak akan bagus. Jika mewarnai menggunakan crayon mulai dari warna gelap baru ke warna terang agar gradasi dapat tercampur dengan baik.
Terima kasih atas kunjungannya, jangan lupa subscribe dan share video dari channel oke kids untuk mendukung kami tetap semangat berkarya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar